Kamis, 01 Maret 2012

Artikel Pertamaku di Intisari: Yeay!

Setelah bergalau tadi, saya jadi lupa bercerita tentang suatu hal yang penting. :)
Tenang saja, kali ini tidak tentang galau lagi kok.

Ini adalah tentang artikel saya yang dimuat di Intisari Extra "Sehat" pada Februari 2012.
Sebenarnya tulis menulis ini juga tidak sengaja. Kebetulan saya sedang membaca Intisari Januari 2012 dan ada rasa kepingin menulis lagi, dan saya menantang diri saya untuk mencoba menulis di publikasi nasional. Sudah lama sekali saya tidak menulis di media cetak, terakhir adalah saat di Kompas Kampus Agustus 2010, itu juga bersyukur sekali dan tidak menyangka diterima.

Saya menghubungi salah satu penulisnya dan kemudian dihubungkan kepada redakturnya. Dan ternyata ada lowongan untuk menulis sebuah artikel untuk Februari 2012. Senang tak kepalang. Saya mencoba-coba dan apalagi isinya adalah tentang humaniora.

Dan katanya artikel saya diterima. Saya tak sabar menunggu untuk diterbitkannya majalah itu. Dan... ternyata salah seorang teman, Stevani, mengirimkan BBM gambar dari artikel saya. Jrengg!!! Oh Tuhan, itu artikel saya! "Mengabdi di Bawah Sumpah".

Dan foto saya dipajang hampir setengah (saya hampir pingsan). Dan ada foto saya dan teman yang saya publikasikan juga hehehe, dan sebelumnya tanpa sepengetahuan mereka. Ups. =P

Mudah-mudahan saya dapat terus memegang idealisme saya, seperti yang saya tuliskan... - Amin



0 buah diagnosa diferensial telah diberikan:

Posting Komentar

Para konsulen dipersilahkan menuliskan diagnosa diferensial untuk kasus ini: